Ototekno

Resmi Buka GJAW 2024, Menperin Agus Gumiwang: Pameran Bantu Bangkitkan Penjualan Otomotif


Penyelenggaraan pameran otomotif jelang akhir tahun 2024 diharapkan dapat membantu membangkitkan penjualan produk otomotif nasional di tengah tekanan pasar. Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita saat resmi membuka gelaran GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, Banten, Jumat (22/11/2024).

“Di dalam kelesuan market yang dihadapi oleh industri otomotif kita, sama-sama antara GAIKINDO dan Mandiri menggelar Jakarta Auto Week, dan saya yakin bahwa gelaran GJAW kali ini Insya Allah akan dapat membantu kembali menggeliatnya atau rebound-nya dari sales industri otomotif yang ada di Indonesia,” papar Agus Gumiwang.

Ia menyebut industri otomotif Indonesia mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan setelah sempat terhantam badai pandemi COVID-19 beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Trump Pertimbangkan untuk Larang Warga AS Pakai DeepSeek

Penyelenggaraan pameran-pameran otomotif berskala besar di dalam negeri, termasuk GJAW yang diadakan oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) bersama Bank Mandiri, menurut Menperin, merupakan salah satu pendorong peningkatan penjualan kendaraan bermotor.

post-cover

Agus Gumiwang mengutip laporan Ketua Umum GAIKINDO Yohannes Nangoi bahwa pameran-pameran otomotif di Indonesia berhasil mencatatkan pencapaian memuaskan, bahkan dibandingkan dengan pameran serupa di luar negeri, yang jumlah pesertanya menurun signifikan.

“Sehingga pameran-pameran yang diselenggarakan oleh GAIKINDO di Indonesia itu merupakan mungkin tiga besar dari pameran otomotif di dunia dan saya yakin ini akan bisa juga membantu tumbuh kembangnya industri otomotif yang ada di Indonesia,” katanya.

Agus Gumiwang menyampaikan bahwa keterlibatan perusahaan pembiayaan seperti Mandiri Utama Finance dalam pameran otomotif merupakan hal yang penting, karena layanan pembiayaan termasuk instrumen yang dapat mendorong konsumen membeli kendaraan.

Baca Juga:  VW ID. BUZZ Raih Penghargaan 2025 World Car Design of the Year

“Sekarang dalam Jakarta Auto Week 2024 ini GAIKINDO mengundang Mandiri, saya kira ini suatu kolaborasi yang sangat baik,” ucapnya.

Digelar mulai 22 November hingga 1 Desember di ICE BSD City, Tangerang, Banten, GJAW 2024 menghadirkan lebih dari 80 peserta pameran, termasuk 27 merek kendaraan penumpang, 12 merek sepeda motor, serta lebih dari 40 pelaku industri pendukung.

Back to top button